Wednesday, October 1, 2014

Membangun Rumah Nyaman Dengan Biaya Murah





Banyak kasus yang kita jumpai pembengkakan anggaran dalam membangun suatu rumah tinggal, hal ini sebenarnya bisa diatasi dengan sistim perencanaan yang matang. Tanpa dengan perencanaan yang matang, sering kali terjadi perubahan letak dan fungsi ruangan hal inilah yang menyebabkan terjadinya bongkar pasang yang sebenarnya tidak perlu terjadi.
Banyak orang yang beranggapan rumah yang bagus identik dengan biaya mahal , padahal dengan biaya yang mahal itu sendiri tidak menjamin nyaman dan indahnya suatu bangunan / rumah .
Rumah yang nyaman dan bagus bukan selalu harus mahal.
Dengan perencanaan dan kreatifitas, membangun dengan biaya seminimal mungkin bisa juga menghasilkan rumah yang nyaman, bagus, sehat dan juga menarik sehingga dapat terwujudlah  impian anda.
Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa dijadikan acuan untuk membagun rumah dengan biaya murah tapi nyaman , antara lain :



1. Perencanaan yang matang
Membangun sebuah rumah tinggal tanpa dengan perencanaan yang matang sangat mempengaruhi kelancaran proses pembangunan , biaya dan juga kenyamanan saat ditempati. Sebagai contoh, anda lupa tidak merencanakan instalasi pembuangan air sehingga mengakibatkan pembongkaran bagian bawah bangunan / pondasi agar bisa dipasangkan pipa instalasi, hal seperti ini sudah pasti bisa dihitung berapa biaya yang anda keluarkan sia sia.

2. Pengaturan ruangan yang efektif dan juga fleksibel
       
Pengaturan ruangan yang simpel , tidak terlalu banyak sekat, tanpa mengabaikan keharmonisan antara ruangan satu dengan yang lainnya juga akan mempengaruhi biaya yang harus anda keluarkan dalam membangun suatu rumah tinggal. Dengan lebih banyak menggunakan sekatan , otomatis volume pondasi dan juga dinding akan lebih besar. Rumah dengan sekatan furniture seperti almari, atau yang lainya bisa menjadi pilihan dalam membangun rumah dengan harga ekonomis.

3. Merencanakan struktur bangunan dengan efisien
Untuk menghindari pemborosan penggunaan material bangunan , alangkah lebih efektifnya jika anda merencanakan struktur bangunan secara efisien. Sebagai contoh penggunaan besi tulangan, menggunakan besi tulangan yang lebih besar sudah pasti akan meningkatkan kekuatan bangunan . Tapi jika kita lakukan sedikit analisa , tidak setiap bentang atau titik dari bagian bangunan mendapatkan beban atau tumpuan yang berat, jadi kita bisa menggunakan besi / material sesuai dengan keperluan atau beban yang akan ditanggung, dengan cara seperti ini biaya untuk material / besi tulangan akan lebih ringan.

4. Menggunakan material lokal dengan kualitas yang baik


Banyak orang yang beranggapan , untuk mewujudkan impian memiliki rumah yang nyaman dan juga menarik bisa tercapai jika didukung dengan material yang mewah / mahal. Pendapat seperti ini tidak mutlak berlaku untuk mewujudkan hunian yang nyaman. Dengan menggunakan material lokal disertai sentuhan kreatifitas bisa juga menghasilkan suatu hunian yang nyaman dan berkualitas. Banyak keuntungan menggunakan material lokal, selain harganya yang relatif lebih murah, menggunakan material lokal juga akan mendapatkan kesan klasik dan alami. Karna material harganya lebih murah maka biaya untuk belanja material juga lebih kecil.

5. Mencari referensi untuk mendapatkan harga material yang lebih murah.
Dalam membeli material bangunan , sering kali orang tidak mau repot dengan membeli material di banyak tempat, satu toko yang lebih lengkap sering menjadi pilihan untuk kemudian mempercayakan seluruh kebutuhan material yang akan digunakan pada toko tersebut. Ada baiknya kita membeli tidak dari satu toko bangunan, bandingkan harga dari setiap material yang ingin anda beli dari 3 atau 4 toko bangunan terdekat, jangan sampai anda hanya mengikuti harga material dari satu toko yang anda nilai lebih lengkap. Dengan cara ini anda dapat menekan biaya untuk membeli material bangunan untuk mewujudkan rumah impian anda.

6. Memilih pekerja / tukang yang berpengalaman.

Kualitas bangunan dan jangka waktu membangun suatu rumah tinggal sangat ditentukan oleh cara / proses pengerjaan membangun bangunan tersebut. Memilih pekerja yang kurang berpengalaman akan mengakibatkan pemakaian material yang boros dan juga mengurangi kualitas, keindahan dan kenyamanan dari rumah yang anda bangun dengan biaya sekian banyaknya. Dengan memilih pekerja / tukang yang lebih berpengalaman sudah pasti akan bisa menghemat bahan bangunan , dengan hasil seperti yang anda harapkan.

Berikut beberapa cara tepat yang bisa anda jadika pedoman untuk mewujudkan mimpi anda untuk memiliki istana yang nyaman dan berkualitas dengan biaya yang sekecil mungkin. Tentu masih banyak lagi cara cara yang lain untuk bisa lebih menekan biaya yang harus anda keluarkan.
Disarankan untuk konsultasi dengan arsitek dan ahli struktur. memang anda akan mengeluarkan biaya, tetapi hasilnya justru akan menghemat keseluruhan biaya.

No comments:

SURAT AL KAHFI (LATIN DAN TERJEMAHAN BAHASA INDONESIA)

Surat Al Kahfi بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِيْٓ اَنْزَلَ عَلٰى عَبْدِهِ الْكِتٰبَ وَلَمْ يَجْعَلْ لَّهٗ ع...